Diduga Kurangi Volume, Proyek Jalan di Caringin Terancam Jadi Proyek Gagal
Katatribun.Id, Kabupaten Tangerang — Proyek betonisasi jalan di Desa Caringin, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, menuai sorotan tajam. Proyek yang menelan anggaran Rp 62.494.000 ini diduga kuat mengalami penyimpangan teknis dan indikasi pengurangan volume material.
Pantauan di lapangan mengungkap, agregat yang digunakan tidak sesuai spesifikasi. Tak hanya itu, pengerjaan dilakukan tanpa proses pemadatan, serta para pekerja terlihat tidak dilengkapi alat pelindung diri (APD). Hal ini mengindikasikan lemahnya pengawasan dan pelanggaran prosedur standar.
Kecurigaan semakin menguat ketika dokumen pengiriman material menunjukkan jumlah bahan yang digunakan jauh dari perhitungan ideal. Padahal, dengan nilai anggaran tersebut, kualitas dan daya tahan jalan seharusnya menjadi prioritas utama.
Ironisnya, saat dikonfirmasi, pengawas proyek dari Desa Caringin justru mengaku tidak mengetahui detail kegiatan yang berlangsung, meski berada di lokasi selama pekerjaan berlangsung.
“Saya nggak tahu apa-apa. Langsung aja temui kepala desanya,” ujarnya singkat.
Namun hingga berita ini diturunkan, Kepala Desa Caringin belum memberikan tanggapan atas dugaan tersebut.
Publik kini menanti langkah tegas dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Inspektorat Kabupaten Tangerang. Audit menyeluruh sangat diperlukan agar potensi kerugian negara bisa dicegah, dan kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggaraan pemerintahan desa tetap terjaga. Jika ditemukan pelanggaran, maka proses hukum harus ditegakkan tanpa kompromi.
Red/Ipul
Posting Komentar